#dhilatrianotes
How Life Goes On....
Nurdila Triastuti | Instagram: dhilatria | FB: www.facebook.com/dhilatria
Tuesday, April 24, 2018
Monday, March 19, 2018
Pesan Berharga
Tulisan ini saya ambil dari status yang saya buat sebelumnya di salah satu media sosial pada 15 Maret 2012 (6 tahun yang lalu).
Sempat lupa, kalau dulu pernah menulis status yang tidak "alay", ternyata dulu saya bisa juga bikin tulisan dengan bahasa yang cukup tertata 😅.
Dan karena tulisan ini saya anggap penting, untuk mengingatkan kita semua maka tulisan ini saya buat ulang dengan sedikit revisi.
Untuk para wanita:
Sayangi diri Anda, jadilah pribadi yang "cerdas". Jangan sekali-kali membiarkan orang lain menyakiti Anda, sekalipun dia adalah orang yang Anda cintai.
Apabila pria yang Anda cintai menyakiti Anda secara berulang, baik secara fisik maupun psikis, tinggalkan dia.
Bagaimanapun, diri Anda lebih berharga dibandingkan dengan pria tersebut.
Semoga dengan membaca tulisan ini, kita mendapat inspirasi untuk jadi pribadi yang lebih menghargai diri sendiri dan orang lain. Selamat hari Senin, selamat beraktivitas, jangan lupa bahagia 😊
~Dhilatria~
Monday, July 10, 2017
Explore Norway (3): One Day in Bergen
Friday, June 9, 2017
Explore Norway: From Oslo to Bergen (2)
Beberapa saat setelah naik kereta dan kereta mulai bergerak, salah seorang wanita paruh baya yang melihat saya seketika langsung menghampiri dan menawarkan semacam buku saku sebagai panduan perjalanan menuju Bergen. Memang sih, rombongan kami benar-benar terlihat seperti turis dari Asia, terutama saya yang terlihat seperti "pendatang" yang butuh arahan dan bimbingan :D. Thank you, Lady!
Saat itu, matahari bersinar cerah namun angin dingin yang berhembus cukup kencang, dengan suhu kurang lebih 7 derajat Celsius. Setelah bertanya ke tourism information dan beberapa orang yang kami temui, akhirnya kami pun menemukan kapal yang hendak membawa kami ke perjalanan selanjutnya.Inilah yang khas dari perjalanan di Norwegia. Fjord tour merupakan perjalanan dengan menggunakan kapal menyusuri perairan biru dan bersih yang panjang, diapit oleh pegunungan dataran tinggi yang terjal. Fjord ini sendiri terbentuk akibat erosi glasial. Saya pun tidak mau menyia-nyiakan momen, dan memberanikan diri keluar dan naik ke dek kapal dan mengambil gambar disana sembari menahan dinginnya angin yang berhembus sangat kencang.
(Bersambung ke tulisan berikutnya….)
Monday, June 5, 2017
Explore Norway: From Oslo to Bergen (1)
Oslo merupakan ibukota dari negara Norwegia yang terletak di pantai selatan Norwegia. Kota ini menjadi pusat pemerintahan dan perdagangan, sekaligus memiliki penduduk paling banyak dibandingkan dengan kota-kota lain di Norwegia.